Laman

Jumat, 12 Maret 2010

Orang Karo

Orang Batak itu mana ya? Bahasa Batak itu mana ya? Budaya Batak itu mana ya? Rumah adat Batak mana ya?
Rumah Adat Suku Karo Unik, bila dibanding dengan rumah adat dari semua suku yang bermukim di Sumut. Keunikan Rumah adat Suku Karo adalah penerapan langsung kehidupan (penerapan cikal bakal) adat Suku Karo bagi delapan keluarga yang mendiami satu Rumah Adat Suku Karo. Dalam Rumah Adat Suku Karo tidak mungkin dapat terjadi istri muda tinggal rumah adat yang sama.

Besar kemungkinan jikalau Belanda tidak sampai ke Sumut, maka kata "batak" tidak populer. Pasalnya, Simalungun, Mandailing, Pakpak, Karo lebih suka menyebut bahasa dan nama sukunya sesuai nama tanah yang didiaminya. Tanah Batak itu mana ya? Paling ditemukan di peta yang dibuat oleh Belanda, seperti GBKP juga.

Pintu keluar dari Sumut bagian laut Hindia tercatat adalah Barus tanah yang didiami Topanuli. Catatan, awal tahun Masehi orang telah keluar masuk pelabuhan Barus, bahkan ada yang menduga bahwa rempah untuk kelahiran Kristus berasal dari Barus, singgah di Tiongkok kemudian dibawa oleh orang Majus.

Kepopuleran kata "Batak" seperti jamannya orde baru, barangkali? Agar seragam, yang pada masa munculnya dulu itu bisa saja merupakan bibit awal sebagai modal untuk adu domba pihak penguasa.

Biarkan lah aneka, seperti Bineka Tunggal Ika.
Mejuahjuah kita kalak Karo.

Jakarta 12 Maret 2010.
Dame Munthe

Tidak ada komentar: